Sabtu, 26 November 2011

" ADAB BERBICARA "


بسم الله الرحمن الرحيم

Sebagai manusia yang hidup dalam suatu kelompok yang disebut dengan masyarakat, maka tidak mungkin kita tidak berbicara dengan banyak kalangan masyarakat yang ada disekitar kita. Oleh karena itu untuk menjadi bagian masyarakat yang dapat diterima di semua kalangan, ada baiknya jika kita menerapkan pergaulan yang islami. 
Kita yang adalah makhluk ciptaan Allah SWT, yang telah dibekali dengan akal dan fikiran dari Yang Maha Kuasa, sebaiknya kitapun mengenal beberapa hal yang merupakan adab-adab berbicara, diantaranya yaitu :

Berbicaralah dengan hal yang baik atau diam sebagaimana hadits yang diriwayatkan Abu Hurairah radhiallahu anhu beliau berkata: Rasulullah Salallaahu Alaihi Wassalam bersabda:

مَنْ كَانَ يُؤْمِنُ بِاللهِ وَاْليَوْمِ اْلآخِرِ فَلْيَقُلْ خَيْرًا أَوْلِيَصْمُت

Sabtu, 19 November 2011

ADAB BERDO'A

"  ADAB-ADAB BERDO'A DALAM AJARAN ISLAM  "



Assalamu’alaikum WW.
Hi semua.. disaat yang berbahagia ini bundo ingin menguraikan beberapa hal yang berkenaan dengan adab-adab berdo’a dalam ajaran agama ISLAM.


MAKNA DAN HAKIKAT DO’A


Do'a adalah sumsum (inti) ibadah. (H.R.Tirmidzi)

DO’A berasal dari bahasa Arab yaitu “DU’A”.
Yaitu : “Suatu permohonan secara sungguh-sungguh yang datangnya dari makhluk yang rendah kedudukannya dan ditujukan kepada Allah SWT dengan disertai kerendahan hati untuk mendapatkan kebaikan yang disertai dengan sikap KUSYU’ dan TADHARU’ , yg merupakan hakikat pernyataan seorang hamba yg sedang mengharapkan tercapainya sesuatu kepada penciptanya.
Arti kata,